Selasa, 10 Juni 2008

Menambah User Di Slackware

Jika menggunakan komputer pribadi , sebaiknya Anda mempunyai nama user lain selain root.

Tujuannya menjaga agar tidak "merusak" sistem operasi karena kesalahan seting ataupun ketidaksengajaan saat melakukan pekerjaan biasa dikomputer.

Karena root adalah super user, maka jika login sebagai root , Anda dapat melakukan apapun terhadap sistem komputer. Termasuk meng-Kill diri sendiri :)

root@darkstar ~# adduser

kemudian isikan nama / id yang ingin dipakai. Pilihan lain dapat dipilih default dengan menekan Enter (sampai ….lebih dari 5 x..mungkin ) sampai pilihan password yang musti diisi.

Slackware akan mengomentari password yang di isikan :
Bad Password ! jika Anda sekedar mengisi password :1234567 hehehe

Untuk Slackware 12, agar pengguna dapat menjalankan proses automounting maka perlu ditambahkan group plugdev,audio,video, dan power


#adduser
Login name for new user []: blue_angel
User ID ('UID') [ defaults to next available ]:
Initial group [ users ]:
Additional groups (comma separated) []: plugdev,audio,video,power
Home directory [ /home/blue_angel ]
Shell [ /bin/bash ]
Expiry date (YYYY-MM-DD) []:
...............dan seterusnya..........

0 komentar:

Posting Komentar