Selasa, 03 Juni 2008

Membuat Web Server Dengan Linux

Langsung aja saya menggunakan distro slackware (seharusnya dapat digunakan pada distro lain tanpa masalah),
1. pastikan paket apache, php dan mysql terinstall dengan baik beserta dependensi nya spt apache_mod_php, dll.
2. konfigurasi dan jalankan mysql
3. konfigurasi apache, edit file /etc/httpd/httpd.conf
cari baris :
DocumentRoot "/srv/www/htdocs/" (anda bisa ganti sesuai dengan tempat file web anda)

cari section DirectoryIndex, tambahkan file index.php agar apache dapat menerjemahkan file php

#
# DirectoryIndex: sets the file that Apache will serve if a directory
# is requested.
#
<IfModule dir_module>
DirectoryIndex index.php index.html
</IfModule>

buat apache dapat menerjemahkan file php dengan meload module php, cari baris php, hilangkan tanda # didepannya

# Uncomment the following line to enable PHP:
#
Include /etc/httpd/mod_php.conf

4. jalankan apache,
# /etc/rc.d/rc.httpd restart

5. agar webserver dapat dijalankan pada startup tambahkan atribut execution di /etc/rc.d/rc.httpd

# chmod +x /etc/rc.d/rc.httpd

webserver selesai.

NB:
Alternatif lain anda bisa menggunakan package program LAMPP/XAMPP for linux, cukup extract ke direktory /opt.

0 komentar:

Posting Komentar